Posts

Showing posts from June, 2016

10 Portal Berita Terbesar di Indonesia Menurut Alexa

Image
Situs-situs yang berada di dalam daftar teratas trafik alexa ini di urutkan berdasarkan peringkat trafik dalam 1 bulan terakhir. Peringkat 1 bulan ini dihitung dengan menggunakan kombinasi rerata visitor (pengunjung) per hari dan pageview (jumlah laman dilihat) selama satu bulan yang sudah berlalu. Situs dengan kombinasi visitor dan pageview yang semakin tinggi akan mendapat peringkat semakin tinggi. Peringkat #1 adalah situs dengan kombinasi visitor dan pageview tertinggi.  Dalam peringkat di post artikel ini hanya menampilkan daftar teratas situs/portal berita saja yang difilter/dipilih secara manual. Peringkat ini akan terus bergerak secara dinamis mengikuti dinamika persaingan antar portal tersebut dalam meningkatkan jumlah visitor dan pageview. Karena dinamika peringkat dan proses pemilihan/filtering secara manual tersebut, bagi Anda yang ingin mengikuti lebih intensif terhadap dinamika tersebut bisa mengakses langsung di link berikut ini: http://www.alexa.com/topsites/coun

Socrates dan Pengajarannya (470-399 SM)

Socrates adalah anak seorang pemahat patung dari Atena. Meskipun dia mempelajari perdagangan dari ayahnya dan mempraktikkannya di masa-masa awal kedewasaannya, dia akhirnya meninggalkannya untuk mengabdikan dirinya pada studi tentang philosophi, dimana dia memiliki bakatnya secara alami. Secara pribadi, ia jauh dari memenuhi standar keindahan orang-orang Atena yang ideal, bertubuh pendek, gemuk, mata juling, hidungnya menengadah, mulutnya besar, dan bibirnya tebal. Kehidupan rumah-tangganya tidak membahagiakan, istrinya, Xantippe, orang yang sangat terkenal cerewet. Kegagalan untuk menyediakan kesejahteraan secara material untuk keluarganya, meskipun ini cukup alami pada seorang pria yang menganggap semua hal-hal materi tidak penting, pasti sangat menguji kesabaran istrinya. Tapi Socrates menanggung omelan istrinya dengan penuh kepasrahan. Memang, ia tampaknya menganggapnya sebagai peluang pelengkap untuk mempraktekkan filsafat kesabaran yang ia ajarkan. [Baca juga: Tiga Tes dari So

Dokter dan Pasien

Ada seorang wanita tua yang tiba-tiba menjadi buta. Seorang dokter di kota memeriksanya dan berkata kepadanya, bahwa ia bisa menyembuhkannya dan mengembalikan lagi penglihatannya.  Bersama dengan tetangganya untuk menjadi saksi, si wanita tua itu berjanji bahwa bila penglihatannya kembali dia akan membayar si dokter dengan hadiah yang sangat besar. Kemudian perjanjiannya ditetapkan, dan si dokter memulai serangkaian pengobatan dan terapinya setiap hari. Ketika si dokter merawat si wanita tua, dia memperhatikan bahwa si wanita tua itu sangat kaya, memiliki berbagai furniture indah, horden yang bagus, dan banyak barang seni yang setara dengan yang ada di istana-istana. 

10 Negara Paling Bersih dan Paling Korup 2015

Image
Apa perbedaan koruptor di Amerika dan di Filipina? Di Amerika mereka pergi masuk penjara. Di Filipina mereka pergi masuk ke Amerika ~ joke favorit tentang koruptor diambil dari: https://goo.gl/ybcH6S  ~ --o0o-- Peringkat 10 Besar Negara Terbersih dari Korupsi Tahun 2015 Transparency International menyajikan daftar peringkat indeks persepsi korupsi dari 168 negara dan territori. Skor 0 (berarti sangat korup) hingga ke 100 (sangat bersih). Peringkat suatu negara menunjukkan posisinya relatif terhadap negara yang lain. Berikut adalah daftar peringkat 10 negara paling bersih dari korupsi menurut indeks persepsi korupsi yang dirilis Transparency International: [ Baca juga: 10 Provinsi Tertinggi dan Terendah Infeksi HIV di Indonesia ]

Panduan Memilih Universitas di Indonesia bagi Para Calon Mahasiswa

Image
Suatu hari seorang dosen berkata di kelasnya, "Siapa saja yang bisa menjawab pertanyaan berikutnya, boleh pulang duluan." Seorang mahasiswa tiba-tiba melempar tas-nya keluar jendela. Si dosen bertanya, "Siapa yang baru saja melempar itu?" Si mahasiswa menjawab, "Saya! Saya boleh pulang duluan sekarang." joke favorit dari: https://acollectionofjokes.blogspot.co.id/2016/06/boleh-pulang-duluan.html   --o0o-- Pada laporan yang diterbitkan QS Top Universities pada hari selasa lalu, selain mem-publish peringkat universitas secara global, regional, dan tiap negara, juga di-publish laporan peringkat berdasarkan subject (fakultas) tiap universitas. Laporan ini bisa bermanfaat bagi para calon mahasiswa yang masih ragu dan bingung untuk memilih universitas mana yang akan dituju. Di dalam post artikel ini saya coba untuk menampilkan screenshot gambar-gambar dalam bentuk tabel-tabel (klik untuk melihat lebih besar/jelas di bagian gambar) laporan dari Q

Peringkat Universitas Teratas Dunia - Asia - Indonesia Versi QS Top Universities

Image
Hari selasa lalu (14/06/2016) QS Top Universities meneluarkan rilis terbaru tentang daftar peringkat universitas-universitas terbaik di seluruh dunia. Tujuan utama dari QS membuat peringkat adalah untuk membantu para siswa membuat perbandingan informasi dari universitas-universitas terkemuka di seluruh dunia. Berdasarkan enam indikator kinerja, pemeringkatan dirancang untuk menilai perguruan tinggi di empat bidang: penelitian, pengajaran, employabilitas (kemampuan berkinerja) dan internasionalisasi. [ Baca juga: Panduan Memilih Universitas di Indonesia bagi Para Calon Mahasiswa ]

Pidato J.K. Rowling Yang Inspiratif di Acara Wisuda Lulusan Harvard 2008

Image
Presiden Faust, para anggota Harvard Corporation dan Dewan Pengawas, para dosen, para orang tua yang berbangga, dan, terutama, para lulusan baru. Hal pertama yang saya ingin katakan adalah 'terima kasih.' Tidak hanya karena Harvard telah memberi saya suatu kehormatan yang luar biasa, tetapi juga minggu-minggu yang penuh ketakutan dan mual-mual yang saya tahan di dalam pikiran karena memberikan pidato wisuda ini membuat berat badan saya turun. Suatu situasi win-win! Sekarang yang harus saya lakukan adalah mengambil napas dalam-dalam, melirik pada spanduk-spanduk merah itu dan meyakinkan diri sendiri bahwa saya sedang berada di reuni Gryffindor terbesar dunia.

Mengapa Siswa Tidak Suka Belajar di Kelas?

Image
Seorang guru fisika mengatakan di suatu kelas: "Isaac Newton sedang duduk di bawah pohon ketika sebuah apel jatuh di kepalanya dan ia menemukan teori gravitasi. Bukankah itu sesuatu yang hebat dan mengagumkan?" Siswa: "Ya pak tentu saja, tetapi jika dia belajar dengan duduk di kelas mendengarkan guru mengajar dan membaca buku seperti kita, ia tidak akan menemukan apa-apa." ~joke favorit tentang pendidikan~ sumber: Pendidikan Menghancurkan Akal Sehat Manusia? Banyak siswa (termasuk mahasiswa) yang kalau kita perhatikan dengan baik tidak suka mengikuti proses belajar di kelas dan bahkan dalam banyak hal sering menggangu proses belajar teman-teman lainnya. Untuk mengatasi hal ini, para guru (termasuk dosen) sebaiknya mau berusaha untuk mencoba memahami penyebab-penyebab mendasarnya. Tanpa memahami beberapa penyebab dasarnya, solusi akan sulit ditemukan. Ada beberapa penyebab dasar mengapa banyak siswa tidak suka belajar di kelas menurut pengamatan saya, b

Sekolah Tidak Kompatibel Dengan Teknologi?

Image
Seorang guru fisika mengatakan di suatu kelas: "Isaac Newton sedang duduk di bawah pohon ketika sebuah apel jatuh di kepalanya dan ia menemukan teori gravitasi. Bukankah itu sesuatu yang hebat dan mengagumkan? " Siswa: "Ya pak tentu saja, tetapi jika dia belajar dengan duduk di kelas mendengarkan guru mengajar dan membaca buku seperti kita, ia tidak akan menemukan apa-apa." joke favorit tentang pendidikan sumber:  Pendidikan Menghancurkan Akal Sehat Manusia? --o0o-- Knowledge Sharing tentang IT Management di Sekolah Alam Indonesia (Cinere) dengan Bermain Bola Dunia pendidikan saat ini sedang mengalami transformasi besar-besaran sebagai akibat dari revolusi digital. Orang-orang saat ini belajar dengan bantuan teknologi baru: anak-anak dengan cara bermain video game yang kompleks, para pekerja berinteraksi dengan pemodelan simulasi dan membuat mereka merasa tertantang, para siswa mengambil kursus online di sekolah online dan universitas online,

10 Provinsi Tertinggi dan Terendah Infeksi HIV di Indonesia 2015

Image
Seorang pria sedang bercinta dengan seorang wanita desa kenalannya dan si wanita tiba-tiba menyadari bahwa si pria tidak menggunakan kondom. Dia kemudian bertanya 'Kamu tidak memakai kondom'? Si pria menjawab, "Tidak perlu..." Si wanita kemudian bertanya lagi, "Tetapi, kamu tidak punya HIV...? Si pria menjawab, "Tidak". Si wanita berkata, "Terima kasih Tuhan, saya tidak ingin mendapatkan itu lagi ... humor kehidupan dari: http://acollectionofjokes.blogspot.co.id/2016/06/hiv.html   --o0o--  Virus HIV sangat mematikan bagi siapa saja yang terjangkit olehnya, karena virus ini menyerang sistem kekebalan tubuh yang membuat imunitas seseorang menjadi sangat lemah. Virus HIV ini hanya dapat ditulari dengan cara apabila telah terkontaminasi dengan cairan tubuh (darah, air liur, cairan semen, ASI) seseorang yang telah mengidap virus tersebut. Dengan kata lain, selain dengan hal tersebut virus HIV tidak mungkin tertular. Di Indonesia sen