Skip to main content

Kiddle.co - Googlenya Anak-anak (Updated)

Update untuk posting ini ditambahkan di bagian catatan kaki di bagian bawah (tentang kaitan antara kiddle dan google, dan cara kerja kiddle).

--o0o--
Seorang ibu muda berkata pada seorang perawat di rumah sakit bersalin:
- Saya pikir nanti saya akan memberi nama bayi kecil saya Dewi
Dokter:
- Maaf, nama itu sudah ada yang menggunakan, tetapi Anda bisa menggunakan nama lain Dewi123 atau Dewi234.
--o0o-- 
Untuk ibu-ibu jangan khawatir. Lelucon pendek di atas hanya ada di internet, bukan di dunia nyata :)

Sekarang Google sudah punya anak*) namanya: www.kiddle.co  - mesin pencari khusus anak. Jadi anak bisa browsing dengan aman tanpa gangguan spams & konten dewasa.  Jadikan ini sebagai homepage jika punya anak yang suka browsing.  Good one from Google! 👍 *). 

Info penting buat orangtua,  gamenya asyik asyik disana, referensi-referensi sejarah dan pengetahuan lain juga asyik mudah dibaca dan mudah dimengerti oleh anak anak. Berbeda dengan via google yang didominasi oleh referensi dewasa dan bahasa dewasa sehingga menyebabkan anak anak banyak gagal paham.

Rekan-rekan orang tua, mohon info di atas di-share ke grup-grup atau kelompok yang lain. Mohon diingat juga seperti halnya yang dituliskan di Panduan Bermedia di Keping, bahwa sangat dianjurkan anak-anak tidak diberi gadget pribadi sebelum menginjak jenjang SMP. Kemudian juga mengingatkan untuk selalu mendampingi anak-anak saat mengeksplorasi internet.


*) Catatan kaki:
Secara resmi ini (kiddle) bukanlah produk dari google, tetapi proyek ini di danai dan didukung oleh google dan juga memanfaatkan teknologi dari google safe search sebagai engine dasarnya. Website ini (kiddle) mulai terdaftar pada tahun 2014 (dan meskipun didukung oleh goole search engine tetapi tidak terkoneksi ke perusahaan raksasa teknologi tersebut).

Cara kerja kiddle: Bila seorang anak mengetik sesuatu di search engine kiddle.co, tiga hasil pencarian teratas adalah situs-situs yang aman yang secara khusus ditujukan untuk anak-anak, yang ditampilkan dan di-cek oleh para editor di kiddle. Hasil pencarian berikutnya ke-empat hingga ke-tujuh adalah situs-situs yang kontennya ditulis dalam bahasa yang sederhana, dan juga ditampilkan berdasarkan filter oleh para editor. Dan berikutnya, hasil pencarian berikutnya ke-delapan dan seterusnya adalah situs-situs yang di filter oleh Google safe search.

Kiddle mengatakan bahwa websitenya menyaring konten yang explisit dan menyesatkan. Sayangnya, kriteria penilaian tentang apa yang baik dan buruk masih agak diragukan. Contohnya, brand pakaian dalam terkenal Victoria's Secret sudah disaring dari kiddle tetapi film Fifty Shades of Grey, dan keyword "suicide" masih diloloskan, dan "keyword sex education juga sudah di-blok (thejakartapost.com). Memang sulit menentukan penilaian misalnya kata "Sex Education" apakah harus di blok atau tidak, karena di dalamnya mengandung konten pendidikan yang tentu memiliki manfaat juga.

Baca juga tentang 'Pendidikan':

Pertunjukan Seni di Ubud - Bali

Comments

Popular posts from this blog

10 Pepatah Jawa Kuno Untuk Menjalani Hidup Yang Semakin Kompleks

Lihatlah ke langit. Kau tidak akan pernah melihat pelangi. Jika kau menatap kebawah ~Charlie Chaplin~ Di jaman sekarang, hidup terasa berjalan sangat cepat dan kompleks. Pekembangan teknologi yang semakin lama semakin cepat mendorong perubahan banyak hal bagi manusia dalam menjalani hidup. Di dalam pekerjaan, di dalam pendidikan, dalam komunikasi satu sama lain, dalam berbagi informasi di media sosial, dalam menjalin relasi satu sama lain baik secara nyata maupun virtual, dan sebagainya, semuanya bergerak menjadi semakin kompleks. Orang menjadi mudah hanyut dalam kerumitan berbagi informasi yang menyesatkan di media sosial. Yang lain lagi, banyak orang juga menjadi mudah cemas, khawatir, dan takut karena banyaknya kepalsuan hubungan antar manusia, penyesatan informasi, penurunan moral, penurunan cara komunikasi dan sopan santun. Pejabat dan politisi banyak yang korupsi dan menyalahgunakan wewenang. Anak-anak muda banyak membuat kerusuhan. Narkoba merajalela. Terorisme tum...

Surat Kartini Kepada Stella Zeehandelaar

“Pada awalnya Anda makan opium, tetapi pada akhirnya opium itu akan memakanmu.” ~dicuplik dari Surat Kartini Kepada Stella Zeehandelaar~ --o0o-- Untuk: Stella Zeehalendaar Japara, 25 May 1899 Saya merindukan untuk berkenalan dengan seorang “gadis modern,” gadis yang bangga, merdeka, yang merebut sympathi saya. Gadis yang bahagia dan mandiri, melangkah dengan ringan dan penuh waspada dalam kehidupannya, penuh dengan antusiasme dan perasaan yang hangat, pekerjaannya bukan hanya untuk kesejahtaraannya sendiri, tetapi untuk kebaikan seluruh umat manusia. Saya berseri-seri dengan antusiasme terhadap era baru yang telah datang, dan benar-benar dapat mengatakan bahwa dalam pikiran dan simpati saya Saya bukan milik dunia Hindia, tetapi milik saudara saudara perempuan saya yang putih yang berjuang untuk maju jauh di Barat.  Jika hukum negeri saya mengijinkan, tidak ada yang saya ingin lakukan selain memberikan diri sepenuhnya kepada usaha dan perjuan...

Maktub - Itu Sudah Tertulis

Maktub: artinya, sudah tertulis. Ini adalah salah satu misteri paradox terbesar dalam kehidupan manusia. Untuk memahaminya kita perlu memahami "sifat dasar waktu". Ada banyak misteri tersembunyi dalam konsep tentang "waktu".