Ada dua jenis mahasiswa 'Dropped-Out' (DO)
- Jenis mahasiswa DO tipe A: Mahasiswa jenis ini di-DO karena performa yang kurang dari standard universitas yang disebabkan karena salah satu atau beberapa faktor berikut: terlalu malas sehingga mengakumulasi nilai yang jauh dibawah standar, tidak niat kuliah sehingga jarang masuk kuliah, durasi masa kuliah habis, melanggar peraturan universitas yang serius, terlibat kriminalitas, dan sejenisnya. Mahasiswa DO jenis ini adalah mahasiswa yang gagal memahami standar dan aturan yang diterapkan universitas. Ada puluham hingga ratusan mahasiswa jenis ini di hampir semua universitas.
- Jenis mahasiswa DO tipe B: Mahasiswa jenis ini DO cenderung disebabkan pilihannya sendiri karena salah satu atau beberapa faktor ini: terlalu pintar sehingga merasa kuliah tidak terlalu memberi apa-apa bagi dirinya sehingga merasa kurang cocok dengan perkuliahan, terlalu giat dan fokus pada ilmu yang diminatinya sehingga ilmunya yang menjadi fokus perhatiannya berada jauh di atas rerata dan kuliah terasa kurang bermanfaat, terlalu kreatif dan pembelajar pada bidang ilmu yang lain sehingga perkuliahan terasa membosankan dan kurang cocok. Mahasiswa jenis ini adalah mahasiswa pembelajar otodidak yang keras, pekerja keras, ulet, jenius, super kreatif. Dan universitas gagal memahami mahasiswa jenis ini. Contoh mahasiswa jenis ini antara lain, Bill Gates, Steve Jobs, Mark Zuckerberg, Soichiro Honda, Thomas Alfa Edison, Gus Dur, John Lenon, dll.
Catatan kaki:
- Mahasiswa DO tipe A seringkali (meskipun tidak semua) mengira dan mengandaikan bahwa mereka adalah mahasiswa DO tipe B.
- Mahasiswa DO tipe A akan relatif susah cari kerja.
- Mahasiswa yang berhasil tidak 'DO' akan relatif lebih mudah cari kerja.
- Sedangkan mahasiswa DO tipe B, cenderung menciptakan pekerjaan dan mempekerjakan mahasiswa yang berhasil lulus dan lolos dari DO tipe A.
- Mahasiswa DO tipe B ini susah dipahami oleh universitas dan para mahasiswanya yang berhasil lulus dan lolos dari DO tipe A. (Apalagi dipahami oleh mahasiswa DO tipe A karena mahasiswa jenis ini lebih suka berpikir bahwa mereka setara ;) ) [Baca juga: Sekolah tidak Kompatibel dengan Teknologi?]
--o0o--
Artikel terkait "Pendidikan" lainnya yang bisa Anda baca:
Pantai (Konservasi) 3 Warna - Malang |
Comments