Skip to main content

Posts

Showing posts from December, 2010

Selamat Natal, Buon Natale!

Buon Natale, begitulah kata yang saya ingat oleh Yang Mulia Almarhum Pope John Paul II setiap Natal.  Natal adalah simbol kedatangan Kerajaan Tuhan di dunia. Kerajaan yang datang untuk melawan kuasa kegelapan. Secara fisik kedatangan Kerajaan Tuhan ini ditandai dengan hadirnya Yesus Kristus ke dunia. Sang Raja yang akan menaklukkan kuasa kegelapan. Malam di mana Yesus dilahirkan adalah malam yang dikenal dengan malam yang penuh kesucian. Malam yang penuh suasana keilahian. O, holy night! O, night divine! It is the night when Christ was born!

Selamat Hari Ibu!

Selamat Hari Ibu! Ibu adalah orang yang memiliki peran terpenting di bumi ini. Sepenting peran bumi itu sendiri. Ibu melahirkan anak-anak dan menampung anak-anak dalam pelukannya. Seperti juga dengan bumi yang melahirkan anak-anak dan menampungnya dalam tubuhnya.

10 Keutamaan Jawa

1. Urip Iku Urup Hidup itu Nyala, Hidup itu hendaknya memberi manfaat bagi orang lain disekitar kita, semakin besar manfaat yang bisa kita berikan tentu akan lebih baik 2. Memayu Hayuning Bawana, Ambrasta dur Hangkara Manusia hidup di dunia harus mengusahakan keselamatan, kebahagiaan dan kesejahteraan; serta memberantas sifat angkara murka, serakah dan tamak

Just Get It Done!

Di Jakarta, kalau hujan deras sedikit pasti banjir di mana-mana. Itu kalau hujan yang hanya terjadi di musim penghujan. Yang berarti, paling tidak periodenya 6 bulan sekali. Akan ada macet dimana-mana karena banyaknya genangan lokasi banjir. Dan tunggu! Itu banjir air. Yang terjadi setiap hari ketika tanpa hujan? Tetap saja macet. Di mana-mana macet. Bukan karena banjir air. Tetapi banjir kendaraan. Banjir manusia. That ‘s Jakarta!